Pages

Sabtu, 17 Agustus 2013

Ini Dia 7 Makanan Sehat yang Ternyata Berbahaya

Ini Dia 7 Makanan Sehat yang Ternyata Berbahaya

Segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik. Bahkan, jika yang dikonsumsi berlebihan adalah makanan sehat. Bukannya menjadikan tubuh sehat, makanan sehat dengan konsumsi berlebihan justru akan membuat tubuh tak sehat. Berikut tujuh makanan sehat yang bisa membuat overdosis tak baik, yang dikutip dalam laman Daily Health Post,Kamis, 25 Juli 2013.
http://statik.tempo.co/data/2011/04/12/id_71510/71510_620.jpg
1. Wortel
Mengonsumsi wortel secara berlebihan tidaklah selalu berbahaya. Namun, mengonsumsi wortel secara berlebihan akan membuat tubuh aneh dan sedikit memalukan. Betakaroten, yakni pemberi warna oranye pada wortel, akan larut dalam lemak. Jadi, tubuh akan menyimpannya untuk digunakan kemudian hari. Terlalu banyak betakaroten akan membuat tubuh berwarna seperti wortel. Kejadian ini paling sering terjadi pada bayi dan anak-anak.

2. Ikan tuna
Ikan besar seperti tuna adalah pemilik takhta tertinggi dalam rantai makanan. Hal ini membuat tuna cenderung mengandung banyak merkuri akibat efek akumulasi dari mangsa yang juga memakan ikan lainnya. Jika dikonsumsi lebih dari 6 ons per minggu, tubuh akan keracunan merkuri dari ikan tuna. Oleh sebab itu, tuna harus dihindari oleh wanita hamil.

3. Teh kombucha
Teh kombuncha dikenal dengan kekuatan probiotiknya. Namun, teh ini memiliki efek samping tak terduga kala dikonsumsi secara berlebihan. Pertama, asam laktat dalam kombucha sebenarnya dapat memicu serangan panik pada orang yang sensitif asam laktat. Selain itu, kombucha juga mengandung kadar alkohol, meskipun sedikit tentu akan menjadi memabukkan jika diminum secara berlebihan.

4. Belimbing
Konsumsi buah memang memiliki banyak manfaat. Namun, mengonsumsi terlalu banyak belimbing justru dapat mengakibatkan keracunan. Gejalanya meliputi muntah, cegukan, tekanan darah rendah, lemas, dan kejang. Dalam kasus ekstrim, keracunan belimbing dapat menyebabkan gagal ginjal. Ini terjadi karena belimbing berperan sebagai depresan pada sistem saraf pusat, seperti halnya alkohol.
.
5 Kopi
Kopi yang menekan depresi akan menjadi berbahaya saat dikonsumsi secara berlebih. Terlalu banyak minum kopi akan menyebabkan jantung berdebar, pusing, kebingungan, dan bahkan serangan jantung.

6. Air
Terlalu mengonsumsi banyak air tanpa mempertimbangkan kadar natrium dan kalium di dalamnya akan membuat sel dalam darah menjadi lebih encer. Ini berarti sel-sel tidak akan berfungsi dengan baik karena mereka tidak mampu mengirimkan sinyal listrik.

7. Biji pala
Mengonsumsi biji pala secara berlebihan akan menyebabkan seseorang berhalusinasi, merasa cemas, dan merasa takut.

Minggu, 04 Agustus 2013

15 Serangga Terbesar Di Dunia


Belalang Besar Berkaki Panjang (Malaysia)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Belalang Besar Berkaki Panjang
Fakta unik: Udah besar, panjang pula.

Goliath, Si Pemakan Burung (Hutan Amerika Selatan)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Goliath, Si Pemakan Burung
Fakta unik: Si pemakan burung hanya gelar karena ukurannya yang jumbo. Goliath biasa hidup berpasangan, tapi kemudian hidup sendiri karena pasangannya di makan oleh Goliath betina.

Hornet Raksasa Jepang (Jepang)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Hornet Raksasa Jepang
Fakta unik: Kalo terancam, agan bisa dikejarnya sampai radius 3 mil (nyaho!). Hornet inipun bisa membunuh, setiap tahun rata-rata 30-40an meninggal karena serangga ini.

Isopod Raksasa (Teluk Meksiko)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Isopod Raksasa
Fakta Unik: Mereka gak makan Doritos

Kecoa Penggali Raksasa (Australia)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Kecoa Penggali Raksasa
Fakta unik: Kecoa terbesar di dunia. Dan terberat!

Kumbang Gajah (Meksiko dan Venezuela)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Kumbang Gajah
Fakta unik: Umur semua kumbang gajah dewasa kira-kira tiga bulan. Abis itu bye-bye.

Kumbang Goliath (Ghana, Pantai Gading)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Kumbang Goliath
Fakta unik: Kuat banget gan! Bisa ngangkat 25x beban bobot badannya!

Kumbang Titan (Brazil dan Perancis)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Kumbang Titan
Fakta unik: Larva dari kumbang ini belum pernah ditemukan, dan untuk menjadi segede ini perlu waktu yang cukup lama. Bertahun-tahun? Yup.

Laba-Laba Unta Raksasa (Timur Tengah)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Laba-Laba Unta Raksasa
Fakta unik: Seneng banget tempat yang ayem, kayak di kantong tidur prajurit perang. Wait what!?

Mantis Cina (Seluruh dunia)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Mantis Cina
Fakta unik: Digunakan sebagai sumber pengendalian hama di Amerika Utara pada tahun 1890an.

Ngengat Atlas (Asia Selatan dan Tenggara)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Ngengat Atlas
Fakta unik: Di India, ngengat dibudayakan untuk diambil sutranya.

Pemburu Tarantula (Hampir seluruh dunia, kebanyakan di Meksiko)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Pemburu Tarantula
Fakta unik: Makanan mereka adalah tarantula. Serangga sadis musuhnya juga sadis.

Queen Alexandra's Birdwing (Papua Nugini)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Queen Alexandra's Birdwing
Fakta unik: Kupu-kupu terbesar di dunia.

Tangkai Besar Berjalan (Seluruh dunia)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Tangkai Besar Berjalan
Fakta unik: Serangga terpanjang di dunia.

Weta Raksasa (Selandia Baru)

15 Serangga Terbesar di Dunia: Weta Raksasa
Fakta unik: Salah satu serangga terberat di dunia. Bisa seukuran bobot burung gereja.